Selenggarakan Rangkaian Acara Persiapan, BLACKBOX Tarik Euphoria UPNVJ

Berita UPN Kabar Kampus

image

Aspirasionline.com – Untuk menarik euphoria dari UPNVJ, BLACKBOX adakan serangkaian acara dari Great Sale hingga Road to BLACKBOX

BLACKBOX yang merupakan acara tahunan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) mengadakan serangkaian acara persiapan diantaranya Great Sale dan Road to BLACKBOX. Great Sale merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan kepanitian BLACKBOX untuk menggalang dana, salah satunya caranya adalah dengan menjual kaos.

Sedangkan Road to BLACKBOX adalah acara pra-event BLACKBOX yang sudah dilaksanakan pada Senin (2/03) lalu. Acara ini diramaikan dengan adanya stand dengan berbagai macam barang yang dijual seperti makanan dan minuman, serta terlihat pula mini stage untuk penampilan akustik yang diisi oleh berbagai perwakilan dari Fakultas di UPNVJ. “Kenapa saya pilih untuk starting H-7 dari tanggal 11,12,13 intinya saya ingin menarik euphoria dari UPNVJ kalo BLACKBOX itu bukan acara FISIP tapi acara untuk UPNVJ,’’ Ujar Emaldo Situmeang selaku ketua pelaksana menjelaskan tujuan dari Road to BLACKBOX.

Untuk kepanitiaan BLACKBOX tahun ini menggunakan sistem open regist,dimana terbuka untuk seluruh mahasiswa FISIP yang ingin ikut berpartisipasi dalam acara ini. “Harapan saya sih supaya malam puncak BLACKBOX 2015 bisa lebih lagi dirasakan sama mahasiswa – mahasiswa UPNVJ, yang paling penting sih itu,’’Ungkap Emaldo.
BLACKBOX adalah acara tahunan yang diadakan oleh BEM FISIP sebagai acara puncak dari setiap tahun kepengurusan. Acara yang sudah ada sejak empat tahun lalu ini telah dipersiapkan oleh dari bulan Oktober 2014.

Reporter : Yoshua Mg & Kiki Mg
Foto : Yoshua Mg&Kiki Mg
Editor : Brigita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *